Advertorial Bisnis Online

Alexa Rank

Alexa Rank


Seorang blogger umumnya telah mengetahui apa itu alexa rank. Alexa rank adalah sebuah ranking yang diberikan oleh layanan statistik internet independen yang bersifat gratis dengan alamat alexa.com

Pada alexa.com kita dapat mengetahui informasi apapun mengenai website/blog seperti ranking sebuah situs/blog, jumlah halaman yang dibukan oleh pengunjung di situs kita, berapa lama pengunjung berada di situs kita hingga keyword-keyword apa yang berhasil mendatangkan pengunjung/traffik ke situs/blog kita

Anda mungkin bertanya-tanya, kalau alexa.com dapat memeberikan informasi sepenting itu kepada kita dengan gratis, bagaimana mereka menjalankan website alexa dan membayar tagihan bulanan yang dialamatkan ke perusahaan mereka?

Alexa memang sebuah website yang memberikan layanan gratis. Namun demikian bukan berarti alexa tidak mendapatkan profit apapun dari layanan tersebut. Alexa melakukan bisnis online dengan cara mendapatkan sewa iklan bulanan dari perusahaan yang beriklan kepadanya. Selain itu alexa juga bekerja sama dengan layanan PPC seperti Google AdSense dan layanan serupa untuk mendapatkan uang / pay per click.

Alexa rank biasanya digunakan oleh layanan pay per click untuk menentukan apakah website/blog yang ingin bekerja sama dengannya layak diterima atau tidak. Beberapa penyedia layanan pay per click di Indonesia telah melakukan hal ini, namun demikian ada juga yang tidak memperhatikan ranking alexa dan hanya berpedoman pada minimal kunjungan per bulan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Punya pendapat yang berbeda?
Ingin bertanya lebih lanjut?

Kami sangat berterima kasih bila anda berkenan untuk menuliskan beberapa patah kata di kotak komentar kami

:: klikmenurutsaya ::