Penulis sendiri menggunakan AutoIt untuk melakukan serangkaian aksi harian yang memerlukan klik sini dan klik sana pada web site tertentu. Mungkin tidak menjadi masalah bila aksi itu hanya sedikit dilakukan, namun bila dilakukan lebih dari 300x sehari, pastilah hal ini akan menguras energi dan waktu. Baiklah, begini kira-kira kinerja AutoIt.
Definisi AutoIt
AutoIt merupakan software gratis dengan scrip pemrograman komputer sederhana yang dapat mengontrol Windows GUI secara otomatis meliputi tombol keyboard dan mouse. AutoIt sendiri menggunakan bahasa sederhana dengan basis Visual Basic yang memungkinkan pengguna dapat menulis script tertentu untuk mendukung pekerjaan.
Autoit dapat merekam lokasi klik maupun apa yang kita ketik pada keyboard. Kita pun bisa melakukan pengulangan dan kombinasi parameter lain dengan menggunakan informasi dari file txt maupun database.
Akses file lain maupun database dimungkinkan karena AutoIt menggunakan syntax Visual Basic yang sangat mudah untuk dimengerti bahkan oleh pemula sekalipun.
Jadi singkatnya pembaca hanya perlu mengajari AutoIt untuk melakukan serangkaian pekerjaan mouse dan keyboard lalu menyimpan rekaman tersebut dalam bentuk script.
Setelah script selesai dibuat (dengan cara direkam ya) kita bisa menjalankan rangkaian pekerjaan tersebut secara otomatis hanya dengan melakukan doble click pada script yang telah disimpan tadi.
Beberapa FeatureAutoIt menurut situs resminya :
- Easy to learn BASIC-like syntax
- Simulate keystrokes and mouse movements
- Manipulate windows and processes
- Interact with all standard windows controls
- Scripts can be compiled into standalone executables
- Create Graphical User Interfaces (GUIs)
- COM support
- Regular expressions
- Directly call external DLL and Windows API functions
- Scriptable RunAs functions
- Detailed helpfile and large community-based support forums
- Compatible with Windows XP / 2003 / Vista / 2008 / Windows 7 / 2008 R2 / Windows 8 / 2012 R2
- Unicode and x64 support
- Digitally signed for peace of mind
- Works with Windows Vista’s User Account Control (UAC)
Download AutoIt
Anda memiliki ide lain atau pertanyaan seputar penggunaan AutoIt? Atau perlu dibuatkan sistem komputasi menggunakan AutoIt? kami bisa kok membantu buatkan cek situs tokopedia kami ya di tokopedia/drestriashop
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Punya pendapat yang berbeda?
Ingin bertanya lebih lanjut?
Kami sangat berterima kasih bila anda berkenan untuk menuliskan beberapa patah kata di kotak komentar kami
:: klikmenurutsaya ::