Advertorial Bisnis Online

Batu Night Spectacular - Megamix



Penasaran dengan wahana - wahana di Batu Night Spectacular? 

Kalau memang penasaran, ya sebaiknya mampir saja ke BNS ketika mampir di Malang. Perjalanan Malang - Batu memakan waktu antara 15 - 25 menit tergantung kondisi lalu lintas saat itu.

Bila pembaca sudah memesan hotel di Malang, ketika malam banyak sekali pilihan wisata malam diantaranya Alun - alun batu, Pasar Parkiran, Warung dan Cafe di Area Payung serta Batu Night Spectacular (BNS).

BNS sendiri sebetulnya dibuka jam 15.00 namun pada jam tersebut umunya wisatawan masih berada di jatim park atau museum angkut. Sangat tepat bila kunjungan ke BNS dilakukan setelah Magrib karena memang keindahan BNS ada pada suasana malam yang dihiasi lampu ^.^

BNS memiliki banyak sekali wahana mulai dari rumah lampion, sepeda terbang, rumah hantu, Megamix, Gravitron, Orbiter dan masih banyak lagi. Salah satu wahana yang langsung terlihat saat masuk ke BNS adalah Megamix.

Megamix "sesuai namanya" merupakan wahana mega besar berbentuk tempat duduk melingkar. Pengunjung akan dipersilahkan duduk dan memakai pengaman agar tidak terjatuh. Eits kenapa terjatuh? 

Iya betul, megamix merupakan wahana yang berputar dan berbalik sehingga pengunjung yang menaikinya akan diberikan sensasi mengendara yang super seru. Penulis sendiri pada saat ke sana merekam adanya benda jatuh yang mirip muntah heheh.

Penasaran dengan serunya megamix? Cek dulu video diatas!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Punya pendapat yang berbeda?
Ingin bertanya lebih lanjut?

Kami sangat berterima kasih bila anda berkenan untuk menuliskan beberapa patah kata di kotak komentar kami

:: klikmenurutsaya ::