Advertorial Bisnis Online

Menggabungkan Internet dan Intranet di PC Kantor



Dengan berkembangnya penggunaan internet di Indonesia, perusahaan di negara kita berlomba-lomba untuk menggunakan internet sebagai media komunikasi untuk meningkatkan efisiensi perusahaan.

Aplikasi pendukung seperti email dan chat yang ditawarkan di Internet terbukti dapat memberikan kontribusi positif bagi perusahaan dalam proses marketing maupun support dan supervisi terutama untuk kantor cabang.

Namun demikian rata-rata perusahaan besar di Indonesia memiliki jaringan intranet tersendiri yang digunakan untuk kepentingan internal seperti email, sharing file, forum, sharing data maupun pedoman dsb.

Bila koneksi internet dan internet memiliki level kepentingan yang sama, maka biasanya seorang karyawan dapat membawa laptop untuk membuka internet dan membuka PC untuk kepentingan koneksi Intranet tadi.

Masalahnya adalah hal tersebut dirasa kurang praktis terutama bila kita mmeiliki meja yang cukup kecil sehingga tidak bisa membawa laptop atau kita hanya memiliki satu PC sehingga dengan terpaksa harus rajin mengganti koneksi dari intranet ke internet dan sebaliknya.

Bila pembaca memiliki permasalahan seperti ini, sebetulnya ada satu cara mudah untuk menggabungkan koneksi internet dan koneksi internet pada satu PC kantor. Pembaca tidak perlu menginstall software tambahan apapun karena langkah mudah menggabungkan koneksi internet dan intranet berikut hanya dilakukan dengan command prompt sederhana yang telah tersedia di Windows.

Untuk menggabungkan kedua koneksi tersebut, lakukan langkah-langkah sbb :

Pastikan Koneksi INTERNET Normal

Untuk memastikan koneksi internet telah normal, pembaca harus mendisable koneksi intranet dan buka lagi halaman pusat informasi, apabila blog ini muncul maka semuanya telah normal.

Pastikan Koneksi INTRANET Normal

Setelah koneksi internet dinyatakan normal, maka disable koneksi tersebut dan aktifkan koneksi intranet pembaca. Cobalah untuk membuka halaman situs tertentu atau lakukan ping ke komputer teman di sebelah (cara melakukan ping).

Jangan lupa untuk mencoba mencetak dokumen bila pembaca menggunakan printer yang di share di jaringan. Setelah semua normal, lakukan langkah berikutnya

Catat Gateway Internet dan Intranet

Untuk mengetahui berapa gateway yang digunakan cobalah untuk membuka status wireless network connection maupun Local Area Connection dan klik support. dengan contoh seperti gambar dibawah :



Tambahkan Tabel Routing dengan Command Prompt

Setelah kedua gateway tersebut tercatat, gabungkan koneksi internet dan intranet dengan menambahkan tabel routing melalui aplikasi command prompt (ketik cmd pada menu run dan tekan enter)

Ketikkan beberapa baris berikut :

route add -p 0.0.0.0 mask 255.0.0.0 aaa.bbb.ccc.ddd
route add -p www.0.0.0 mask 255.0.0.0 www.xxx.yyy.zzz


penjelasan :

ganti aaa.bbb.ccc.ddd dengan IP Address Gateway INTERNET
ganti www.xxx.yyy.zzz dengan IP Address Gateway INTRANET
ganti www. dengan segment pertama dari IP Address Gateway INTRANET


contoh :
gateway internet adalah 192.168.1.1
gateway intranet adalah 10.18.12.1


maka jalankan beberapa baris sbb pada command prompt :

route add -p 0.0.0.0 mask 255.0.0.0 192.168.1.1
route add -p 10.0.0.0 mask 255.0.0.0 10.18.12.1


bila terdapat DNS pada intranet dengan IP ADDRESS 11.18.12.1 maka tambahkan lagi baris

route add -p 11.0.0.0 mask 255.0.0.0 10.18.12.1

bila ada situs INTRANET yang kita buka dengan segment IP address berbeda misal IP Addressnya adalah 29.10.26.1 maka tambahkan lagi baris sbb :

route add -p 11.0.0.0 mask 255.0.0.0 10.18.12.1

Intinya adalah kita harus menambahkan secara manual kepala IP address untuk Intranet karena default gateway yang kita seting adalah Internet (IP 0.0.0.0 pada tabel routing komputer kita)

cobalah ketik route print pada command prompt, untuk sekedar mengetahui tabel routingnya :D

Seharusnya saat ini koneksi INTRANET dan INTERNET pembaca sudah dapat digunakan di PC yang sama.

Bila masih belum bisa, tuliskan saja pertanyaan di kotak komentar, selamat mencoba!


15 komentar:

  1. kl jawabannya OK, pasti sudah berhasil nih satu komputer menggunakan dua IP.

    o iya saat ini komputer rekan kantor ada yang satu LAN menggunakan dua IP. nanti saya update lagi ya

    BalasHapus
  2. masih belum bisa gan, jadi kalau masih konek wifi dan LAN, yang kebaca masih yang LAN nya saja, gmana solusinya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. gampangnya begini, harus dibuat routing sederhana dimana khusus alamat ip intranet dan atau alamat web intranet harus melewati gateway intranet (LAN)

      sedangkan default gatewaynya adalah internet.

      dengan demikian semua paket data diluar yang diseting di routing table akan diteruskan ke internet

      Hapus
  3. Gan mhn info bila saya ingin menggabungkan intranet dan internet pada 1 komputer atau server dan komputer yang lainnya otomatis juga terseting sama gimana ya langkah2nya? Mhn pencerahan

    BalasHapus
  4. Gan, klo intranet itu bisa nembak internet gak?
    Jd ini sm sekali ga ad jaringan internet nya. Hanya intranet aj d kantor,gan
    Dgn cara in bisa ga konek internet?

    BalasHapus
  5. gan kalo muncul informasi "The requested operation requires elevation."??? gmn gan?

    BalasHapus
  6. Kalo internet nya DHCP dari ISP, IP nya berubah ubah, gimana gan ?
    Pake donggel modem ni gan.

    BalasHapus
  7. buat windows 10 berlaku gak gan tutorial yang ini.

    BalasHapus
  8. kalo untuk disable gimna ya bang?? sejak di buat untuk koneksi system windows harus pake lan kantor,,kalo lan dari luar tidak bisa

    BalasHapus
  9. kalau untuk saat koneksi vpn apa bisa di route juga ??

    BalasHapus
  10. Mantab tahun 2021, dicoba oke banget. Intranet dan Wifi bisa jalan bareng. Terima kasih ilmunya.

    BalasHapus
  11. Ko saya gak bisa ya? Default Gateway saya awalnya 192 gimana ya?

    BalasHapus

Punya pendapat yang berbeda?
Ingin bertanya lebih lanjut?

Kami sangat berterima kasih bila anda berkenan untuk menuliskan beberapa patah kata di kotak komentar kami

:: klikmenurutsaya ::